10 things to do in Laos

By October 30, 2012January 22nd, 2016Tempat Wisata Laos

Waktu kami mengadakan kompetisi Kartu Pos Laos beberapa hari yang lalu, kami menanyakan pertanyaan, “Bagaimana sih image negara Laos di mata kamu?” Sesuai dugaan, masih banyak yang belum bisa membayangkan ada apa saja di Laos. Memang tidak sepopuler negara-negara tetangganya (Thailand, Vietnam dan Kamboja), namun Laos menyimpan pesonanya sendiri. Kali ini saya coba rangkum kegiatan apa saja yang bisa dilakukan kalau jalan-jalan ke Laos melalui ‘10 things to do in Laos‘. Tentu saja ‘things to do’ ini berbeda-beda daya tariknya tergantung minat masing-masing.

Wat-hopping (Luang Namtha)

Wat-hopping (Luang Namtha)

10 Things to do in Laos

1. Wat – hopping

Sama dengan Thailand & Myanmar, di Laos ini ada banyak sekali tempat beribadah umat Buddha yang disebut ‘Wat’. Walaupun banyak, namun tiap Wat memiliki keunikan masing-masing. Ada yang mempunyai patung Buddha besar di dalam ruangan, ada yang di luar ruangan, ada juga dekorasi naga di jalan masuk. Yang menarik dari Wat tersebut adalah warna cerah dan detail yang sangat unik di pintu, atap serta pilar-pilarnya.

2. Trekking & meet the Hilltribes

[jbox color=”blue” vgradient=”#fdfeff|#bae3ff” title=”Special deal!” width=”350″]Kalau mau travel ke Laos, kami rekomendasikan Lonely Planet Laos. Buku ini harga kira-kira Rp.300,000 di Indonesia, tapi kami punya special deals dengan the Book Depository
[jbutton color=”red” size=”medium” link=”http://www.bookdepository.com/Laos-Nick-Ray/9781741799545?a_aid=pd” a_css=”nofollow”]Cek Harga[/jbutton] [/jbox]

Turis dari negara Barat biasanya senang sekali trekking, apalagi di tempat terpencil yang masih alami. Selain menikmati alam, trekking di Laos ini juga bisa  bertemu dengan penduduk asli atau suku-suku di pedalaman Laos yang biasa disebut Hill tribes. Ada banyak sekali suku-suku pedalaman di Laos, dibedakan dengan pakaian tradisional yang mereka pakai. Ada yang menggunakan semacam topi yang dihiasi koin-koin perak, ada yang menggunakan selendang bulu, ada juga yang menggunakan warna-warni cerah. Dengan trekking tersebut juga bisa menikmati atraksi alam Laos termasuk air terjun yang bertebaran di Laos.

3. Shopping

Siapa yang tidak suka dengan kegiatan berbelanja, apalagi kalau barangnya murah-murah? Salah satu lokasi shopping yang populer adalah night market di Luang Prabang. Setiap malam mereka memblokir seruas jalan dan penduduk lokal menggelar dagangannya di jalanan tersebut. Barang yang dijual pun menarik karena kebanyakan hand-made. Ada lukisan, asesoris, kopi & teh yang dibungkus dengan ‘pouch’ khas Laos, lampion kertas, kaos-kaos murah, tas anyaman, dll. Pokoknya semuanya berbau seni, bukan suvenir murahan yang diproduksi masal. Harganya reasonable dan masih bisa ditawar.

Shopping at Night Market Luang Prabang

Shopping at Night Market Luang Prabang

4. Tubing  & canoeing di Vang Vieng

Pernah denger berita miring bahwa Vang Vieng tempat party gila-gilaan sampai kadang jatuh korban gara-gara main ayunan pohon di sungai sambil mabuk? Well…sebetulnya atraksi di Vang Vieng adalah menikmati aliran sungai yang tenang dengan menggunakan ban dalam (tubing) atau menggunakan kano, jadi semuanya tergantung individu masing-masing. Kalau memang tidak minum alkohol ya tidak usah ikut-ikutan mampir di bar-bar yang berada di sepanjang sungai.

5. Menjelajahi gua

Buat yang suka penjelajahan gua, di Laos ada beberapa gua yang bisa dijelajahi. Salah satunya adalah Tham Khong Lo Cave dengan formasi batu kapur dan stalaktit yang memiliki atap setinggi 300 kaki dan panjangnya 7 km. Kemudian ada juga gua-gua yang pernah digunakan sebagai tempat perlindungan di masa perang.

Things to do in Laos - Eksplore Gua

Things to do in Laos – Eksplore Gua

6. Wisata Sejarah

Laos memiliki sejarah yang kelam karena perang sipil selama tahun 1953-1975 kemudian pernah dijatuhi berton-ton bom oleh Amerika dalam Secret War. Sisa-sisa sejarah tersebut masih terlihat jelas dari reruntuhan bangunan dan UXO (Unexploded Ordnance) yang masih eksis tersebar hingga saat ini.

Bom yang bertebaran di sudut kota

Bom yang bertebaran di sudut kota

7. Giving Alms

‘Giving Alms’ ini adalah ritual religius yang merupakan bagian penting dari budaya Laos dan beberapa negara Asia Tenggara lainnya. Pagi hari sekitar pukul 5.30, warga berkumpul di depan ‘Wat’ untuk memberikan makanan kepada para bikhsu dengan prosesi sunyi dimana warga duduk dengan posisi berlutut dan para bikhsu berbaris berjalan melewati mereka sambil membawa sejenis panci sebagai tempat makanannya. Semua orang boleh berpartisipasi, namun pelajari dulu aturannya, ada hal-hal yang tabu, misalnya dilarang menyentuh bikhsu maupun panci makanannya.

8. Cooking class dan wisata kuliner

Makanan Laos memiliki kekhasannya tersendiri. Cobalah ikut kelas memasak untuk mempelajari bumbu-bumbu dan teknik yang digunakan dalam membuat masakan Laos. Siapa tahu sepulang dari Laos bisa mengembangkan ide memasak makanan Laos menjadi sesuatu yang berguna. Kalau maunya tinggal mencicipi, banyak sekali makanan khas Laos yang bisa dicoba.

Makanan di Laos - Larb

Makanan di Laos – Larb

9. Menikmati Festival Budaya

Jangan lupa cek dulu tanggal eventnya karena setiap tahun mungkin tanggal pastinya berbeda-beda. Namun yang pasti di Laos ada banyak festival budaya yang pastinya menarik bagi orang awam, misalnya Laos New Year di bulan April, Rocket Festival di bulan Mei dan Boat Racing Festival di Vientiane di bulan Oktober.

10. Menikmati Sungai Mekong

Tidak suka melakukan kegiatan yang terlalu melelahkan setiap kali berkunjung ke suatu tempat? Ya santai-santai saja lah. Laos berbagi Sungai Mekong dengan Thailand, jika mau menikmati suasana tenang di pinggir sungai sambil menikmati sunset, mampirlah ke kota-kota yang berada di pinggir sungai Mekong. Pilih penginapan yang ada balkon menghadap sungai dan hammock di depan kamar. Perfecto!

Laos slowboat Sunset di Sungai Mekong

Laos slowboat Sunset di Sungai Mekong

Tentu ada lebih dari 10 kegiatan yang bisa dilakukan di Laos. Kegiatan apa saja yang pernah kamu lakukan atau ingin dilakukan dari ’10 things to do in Laos’ ini? Atau mungkin kamu punya kegiatan lain yang mungkin bisa ditambahkan ke dalam daftar ‘Things to do’ in Laos ini? Cari hotel murah lewat Agoda. Best price guarantee!

Join the discussion 6 Comments

Leave a Reply