Live On Board: pengalaman menginap di atas kapal

By October 19, 2012September 29th, 2014Indonesia
Indies Traders IV - Live On Board yang pertama

Selain menginap di hotel mengapung di Wisma Apung Karimun Jawa, pengalaman menginap saya yang menarik lainnya adalah saat selama 3 hari 2 dalam menginap di kapal atau biasa disebut Live On Board (LOB). Pada awalnya banyak sekali pertanyaan mengenai kegiatan Live On Board ini mulai dari makannya bagaimana, tidurnya gimana, mandinya gimana dan masih banyak lagi sampai akhirnya mencoba sendiri Live On Board dan kalau dihitung-hitung ternyata sudah 3x saya melakukan Live On Board. Menyenangkan! Hihihi.

Indies Traders IV - Live On Board yang pertama

Indies Traders IV – Live On Board yang pertama

Live On Board 1: Indies Traders IV

Live On Board pertama saya berupa sebuah undangan dari kapal milik warga Australia yang sedang singgah di Indonesia. Tujuan berlayarnya sih ‘hanya’ ke Kepulauan Seribu selama 3 hari 2 malam, tapi kapal yang saya naikin ini luar biasa! Mewah! Kalau biasanya saya naik kapal kayu kali ini naik kapal fiber yang kayak di film-film. Hahahaha. Kapalnya terdiri dari 5 lantai: lantai paling dasar yang berisi mesin kapal, lantai atasnya isinya adalah kamar tidur, lantai tengah isinya ruang santai dan ruang makan, lantai atasnya lagi berupa tempat terbuka yang isinya adalah ruang kemudi kapal, bar dan tempat duduk-duduk, sementara lantai paling atas berupa ‘roof top’ yang tidak terlalu terpakai, jadi diisi oleh kursi-kursi malas saja.

Santai-santai saat Live On Board

Santai-santai saat Live On Board

Kapalnya ini asik banget, ruangannya pakai AC, segala peralatan olahraga lengkap tersedia: alat snorkeling, alat diving, canoe, papan surfing dan speedboat kecil! Kapalnya ramai karena awak kapalnya banyak, mulai dari yang bersih-bersih, bagian dapur, bagian mesin, bagian dapur dan nahkoda kapal. Yang kerennya lagi, makannya itu ala-ala fine dining, makan di meja makan, menu makanan keluar satu-satu mulai dari hidangan pembuka sampai penutup, minumnya ada berbagai jenis anggur dan makanannya sendiri biasanya saya makan kalo ke restoran-restoran mahal :p

Makan malam saat Live On Board

Makan malam saat Live On Board

Live On Board 2: Kapal Lisa

Live On Board saya yang kedua saat perjalanan ke Kepulauan Komodo, dan karena perjalanannya harus hemat biaya maka keadaan kapal pun ikutan hemat. Kapalnya terbuat dari kayu dan ukurannya kecil, dan hebatnya lagi kapal itu bisa muat untuk 6 orang. Tempat makan, bangku untuk duduk-duduk dan tempat tidur di satu area yang sama, Jadi, kalau sudah jamnya tidur awak kapal akan melipat kursi dan menyingkirkan meja untuk menggelar kasur. Meskipun kapalnya kecil bukan berarti nggak bersih. Mereka rajin untuk membersihkan kapal dan kalau tidur kasur matrasnya juga dilengkapi dengan seprai dan selimut. Karena kapalnya kecil, awak kapalnya cuma 2: kapten kapal dan tukang bersih-bersih merangkap juru masak. Oya, kamar mandi dan dapurnya juga ada loh! Letaknya di bagian belakang kapal. Nah, karena kapal Live On Board yang hemat maka kamar mandinya juga hemat. Bagian belakang kamar mandi hanya ditutup terpal yang tidak menutup kamar mandi dengan sempurna. Hahahaha… Pengalaman luar biasa saya dapatkan saat Live On Board di kapal ini 🙂

KM. Lisa - Live On Board kedua

KM. Lisa – Live On Board kedua

Live On Board 3: Kapal Surya Indah

Kesempatan kedua saya ke Kepulauan Komodo pengen juga merasakan Live On Board dengan kapal yang lebih baik dari sebelumnya. Sebenernya isinya sama aja: tempat duduk-duduk, tempat tidur, kamar mandi dan dapur. Bedanya kapal yang ini jauh lebih besar, jadi nggak ada tuh acara geser-geser meja dan lipat kursi untuk tidur, bahkan kali ini ada kamar tidurnya (meskipun kecil) dan asiknya ada lantai 2-nya yang kemudian kita jadikan kamar tidur. Bener-bener berasa menginap di hotel berjalan! Seneng banget Live On Board naik kapal ini 🙂

Tidur di deck kapal saat Live On Board

Tidur di deck kapal saat Live On Board

Banyak yang bilang kalau Live On Board ini membosankan, tapi kalau buat saya malah sebaliknya, menyenangkan banget! Memang sih harus sedikit lebih perhatian seperti pergi dengan siapa, kebersihan kapalnya bagaimana dan apa kegiatan yang bisa dilakukan di dalam atau luar kapal soalnya hal-hal itu lumayan mempengaruhi suasana saat Live On Board. Berani mencoba kan? 🙂

Cari hotel murah lewat Agoda. Best price guarantee!

Join the discussion 6 Comments

  • Ans says:

    Senang sekali mendapat informasi artikel mengenai kapal live on board ini. Kalau boleh tau, adakah contact untuk kapal surya indah seperti yang ada di artikel atas? Berencana ke sana bulan mei tapi tidak memakai tour. kami agak bingung dan mencoba mencari informasi sebanyak2nya. Mohon bantuannya , MbakVindhya.. 🙂 Terima kasih sebelumnya 🙂

    • Vindhya says:

      Hi,

      Bisa kontak ke Ari: 081239452702, bilang aja tau dari Vindhya..

      Have fun dan mungkin kita ketemu bulan Mei di sana 😉

  • melati says:

    czhalo mbak kalo boleh tahu berapa ya harga sewa dari kapal lisa dan kapal surya indah? ada cp kapal lisa gak? thank youu mbaak

    • Susan Natalia Poskitt says:

      Hai….bisa coba kontak via twitter @ibupenyu atau @vindhyasabnani buat tanya2 lebih lengkap. Thanks 🙂

  • putra says:

    Saya berencana mau ikut live on board tapi apa bisa saya pergi sendiri tanpa memakai agen tour.. terima kasih

Leave a Reply