Kadang ulang tahun justru pengen santai-santai aja. Staycation bisa jadi salah satu pilihan untuk menghabiskan hari spesial kamu. Karena memang sedang di Bandung, Desember 2016 lalu Susan memilih merayakan ulang tahunnya di salah satu hotel di Bandung. Rencananya memang mau leyeh-leyeh saya, jadi hotelnya juga memang dipilih yang punya banyak fasilitas yang nyaman untuk bersantai. Simak review kami selengkapnya mengenai Intercontinental Bandung Hotel.
Lokasi
Secara lokasi, Intercontinental Bandung hotel memiliki lokasi yang cukup strategis, tidak terlalu jauh dari beberapa aktivitas wisata kota Bandung khususnya Jalan Ir.H. Juanda / Jalan Dago yang punya banyak Factory Outlets untuk belanja pakaian kualitas ekspor dengan harga miring. Belum lagi deretan cafe dan resto di area Dago atas yang saking banyaknya malah kadang jadi bingung milihnya.
Selain itu Intercontinental Bandung Hotel juga tidak terlalu jauh lokasinya dengan salah satu wisata pemandangan alam yang paling populer belakangan ini, Tebing Keraton. Namun Intercontinental Bandung Hotel ini juga punya lokasi yang cukup secluded dan jauh dari hiruk pikuk kemacetan kota Bandung. Makanya enak buat dipake leyeh-leyeh.
Kamar
Begitu buka pintu, satu hal yang terlintas adalah “kamarnya guedeee bangett!!” Selain ukurannya yang memang besar juga terasa sangat spacious, cocok untuk yang bawa anak kecil karena ada banyak ruang gerak di kamar. Kemarin ini kami menginap di Premium Room yang ukurannya sedikit luas dari Classic Room. Interiornya bergaya classic namun di sisi lain terasa modern.Begitu masuk kamar ada meja kerja di satu sisinya kemudian ranjang besar yang empuk dan di ujung kamar ada sofa yang menempel ke jendela besar dengan pemandangan menghadap lapangan golf nan hijau.Di satu sisi kamar lainnya ada 2 ruangan, 1 ruangan kecil untuk menyimpan barang bawaan, gantungan baju, safety box dan rak sepatu. Satu ruangan lagi adalah kamar mandi yang sangat luas. Bisa pilih mau mandi dengan shower di ruangan tertutup atau berendam di bathtub yang terletak di samping jendela besar bertirai.
Makanan
Ada 2 restoran yang bisa dipilih kalau mau makan di Intercontinental Bandung Hotel. Kami sudah coba keduanya dan menurut kami dua-duanya sangat recommended. Kalau mau makan dengan pemandangan cantik kota Bandung, bisa ke Tian Jing Lou yang berada di lantai 18. Menu makanannya bernuansa oriental namun dijamin halal.
Di akhir pekan (Sabtu dan Minggu) restoran Tian Jing Lou menyajikan buffet dimsum dengan menu yang sangat bervariasi dan bahan berkualitas. Selain menu dimsum kukus dan goreng, ada juga sajian-sajian yang dimasak langsung (made to order) sehingga masih fresh saat dimakan. Buat Adam yang sangat suka dessert, dia dimanjakan sekali dengan banyaknya pilihan menu pencuci mulut.
Restoran lainnya adalah Damai Restaurant yang lokasinya dekat lobby. Di sini menunya kombinasi hidangan lokal dan Western menu yang berkualitas tinggi. Kami sempat mencoba nasi timbel, soto ayam, beef ragout tagliatelle, sate ayam, udang goreng saus mayonaise+wasabi, pisang goreng, creme brulle, warm chocolate pudding. Semuanya mulai dari makanan pembuka hingga penutup tidak ada yang mengecewakan. Kalau lagi malas keluar kamar, semua menu tersebut bisa dipesan juga lewat room service.
Sarapan pagi disajikan di Damai Restaurant dengan pilihan menu yang sangat bervariasi. Mau sarapan gorengan, roti, pastry, donat, mie, omelet, bubur, buah-buahan, yoghurt ataupun nasi dan lauk pauknya, semuanya lengkap ada di sana.
Fasilitas
Fasilitas utama yang paling mencolok dari Intercontinental Bandung Hotel ini adalah adanya golf course dengan pemandangan pegunungan yang memang digemari oleh para penyuka golf baik lokal maupun tamu mancanegara. Bahkan tidak sedikit yang sengaja ke Intercontinental Bandung Hotel dengan tujuan utama main golf.Kalau tidak suka main golf, masih ada infinity pool yang tentunya menawarkan pemandangan cantik ke arah hijaunya padang golf di bawahnya. Selain itu juga ada Fitness Centre yang buka 24 jam (cukup buka dengan kartu kamar saja). Peralatan di sana sangat canggih dan ruangannya pun nyaman. Di sebelah Fitness Centre ada spa untuk yang mau menyegarkan diri atau sekedar relaksasi.Secara keseluruhan, kami sangat puas menginap di Intercontinental Bandung Hotel. Servisnya bagus, stafnya ramah dan proses check-in / check-out nya pun sangat cepat. Jadi kami sangat merekomendasikan untuk menginap di Intercontinental Bandung Hotel, cocok untuk pasangan, keluarga yang memiliki anak kecil ataupun keperluan bisnis.
Note: Ucapan terima kasih khusus kepada pihak Intercontinental Bandung Hotel yang sudah ikut merayakan ulang tahun Susan dengan memberikan surprise birthday cake 😉
InterContinental Bandung Dago Pakar
Jalan Resor Dago Pakar Raya 2B, Resor Dago Pakar, Bandung
+62 22 8780 6688
icbandung.reservation@ihg.com
Double: Rp1.100.000
.
Mulai Rp1.000.000 @ Booking.com