Juji adalah sebuah coffee shop yang tergolong baru, berlokasi di area barat laut Bandung, tidak jauh dari Cottonwood Bed & Breakfast.
Coffee shop ini berada di sebuah bangunan yang sangat besar, saking besarnya hingga terasa seperti berada di sebuah gudang yang baru. Di dalamnya kita akan melihat sebuah motor BMW kuno yang dipajang di sebuah platform kayu tinggi, beberapa meja kayu panjang, dan bahkan ada sebuah toko Ukulele di dalamnya! Antik banget ya.Kopi di sini enak. Cappuccino yang Adam minum tergolong strong dan susunya juga memiliki tekstur yang bagus. Susan minum iced chocolate yang juga enak.
Ambience di sini agak aneh, mungkin karena waktu kami di sana terasa kosong sekali. Mungkin di waktu lain kalau sedang lumayan ramai akan berbeda suasananya. Kami di sana selama lebih dari 1 jam dan hampir tidak ada pengunjung lain. Jadinya terasa sangat sepi meskipun di background terdengar suara musik. Selain itu juga kadang terdengar suara kendaraan yang lewat di jalan utama di depannya. Sedikit berisik.Meja-meja di sini sangat besar, cocok untuk yang mau kerja laptopan karena ada banyak space untuk meletakkan barang-barang kamu. Selain itu juga ada banyak colokan buat charging. Internet di sini lumayan juga, 29mbps down dan 6mbps up.
Seperti yang kami bilang di review-review coffee shop sebelumnya, kamu harus punya sesuatu yang unik atau cukup kuat untuk menarik customer untuk datang ke coffee shop kamu akhir-akhir ini. Tidak cukup hanya menyajikan kopi yang enak dan punya outfit yang bagus karena persaingan coffee shop di Bandung sangatlah ketat.Juji memang punya kopi yang sangat enak dan memiliki outfit yang bagus, namun kami tidak yakin hal tersebut cukup untuk membuat pengunjung kembali datang ke sana. Overall, sebuah coffee shop yang sangat recommended.
Juji Espresso & Filter Bar
Jalan Hercules 55, Bandung
Instagram: @juji.coffee
Jam buka: 09:00 – 21:00, weekend buka sampai jam 22:00
WiFi: 29down/6up
Cappuccino: Rp30.000
* Tambah pajak 10%